UJI T


PENGERTIAN UJI T

Pengujian hipotesis dengan distribusi t adalah pengujian hipotesis yang menggunakan distribusi t sebagai uji statistik. Tabel pengujiannya disebut tabel tstudent.

Distribusi t pertama kali diterbitkan pada tahun 1908 dalam suatu makalah oleh W. S. Gosset. Pada waktu itu, Gosset bekerja pada perusahaan bir Irlandia yang melarang penerbitan penelitian oleh karyawannya. Untuk mengelakkan larangan ini dia menerbitkan karyanya secara rahasia dibawah nama‘Student’. Karena itulah Distribusi t biasanya disebut Distribusi Student.

Hasil uji statistiknya kemudian dibandingkan dengan nilai yang ada pada table untuk kemudian menerima atau menolak hipotesis nol (Ho) yang dikemukakan.

Distribusi T

Menurut penemunya bahwa  sample n<30 kurang berdistribusi normal hal ini mendasari untuk membuat persamaan matematika untuk sample yang kecil dan varian tidak diperhatikan mendekati dstribusi normal .Tentu hal ini semakin besar sample akan terdistribusi sempurna .






Uji t

Uji t berfungsi untuk mengambil kesimpulan dari data yang ada .Dengan tehnik membandingkan rata rata variable dengan samplenya secara signifikan ,berbeda atau tidak.

Perlu diketahui uji  t terbatas hanya untuk pengukuran uji 2 variable .Bagaimana kalau lebih 3 variable harus menggunakan uji anova .

Uji dapat dikategorikan sebagai berikut :



  • UJI T -1 sample dikatakan satu sample karena ada satu sample yang akan diuji.
  • Uji t-2 sample  dikatakan uji 2 sample karena ada 2 sample yang akan diuji
  • Uji t 2 sample –pair test dikatakan uji 2 sample berpasanagan karena ada dua sample yang sama dengan perlakuan berbeda.Dan disebut juga uji t dependen.
  • Uji t- 2 sample independen dikatakan 2 sample karena ada 2 sample yang akan diuji dan perlakuan yang diberikan dapat beda atau sama.dan akan dianalisis perbedaanya nilai rata ratanya.Uji t jenis ini harus dihitung dan dianalisa homogenitas ,keseragaman populasi dengan tehnik distirbusi F.
Langkah langkah uji T
  1. Tentukan masalah penelitian.
  2. Tentukan rumusan hipotesa dari masalah dan tentukan daerah penerimaan dan penolakan Ho.
  3. Tentukan taraf kesalahan.
  4. Tentukan derajat kebebasan
  5. Hitung t hitung dan t table 
  6. Tarik kesimpulan dengan membandingkan nilai thitung dan t tabel.
TERIMA KASIH

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih telah berkunjung ke blog ini,silahkan berkomentar dengan sopan.