Bagian #7
Melupakan keluarga besar
Apakah pekerjaan penjual adalah profesi ?
Penulis sering mengkuti seminar yang membahas penjualan terutama skill dan motivasi di bidang penjualan dan kesimpulan nya adalah pekerjaan penjualan adalah profesional
Seorang dokter yang profesional harus memiliki tanggung jawab kepada pasiennya.Apapun jenis pekerjaan yang kita kerjakan harus profesional.Guru,pengacara,polisi,hakim dan sebagainya dan harus profesional dengan mengembangkan sikap tanggung jawab didalam hatinya dan mewujudkan dalam kehidupan sehari hari.
Salesman sebagai suatu profesi dituntut untuk profesional dengan bertanggung terhadap pelanggannya dan tidak mengabaikan karyawan karyawan lainnya yang merupakan keluarga besar perusahaan .
Ilustrasi.
Seorang salesman yang dituntut bertanggung jawab karena pelanggan memesan barang dengan perjanjian 1 minggu barang dikirim namun kenyataannya pelanggan menerima barang 3 minggu.Hal dikarenakan salesman menjanjikan barang datang tidak sesuai dengan jadwal produksi dari karyawan yang berada di divisi produksi .
Seharusnya hal ini tidak perlu terjadi apabila salesman menjalin komunikasi dengan karyawan lain terkait dengan produksi.Hal ini dapat membentuk persepsi buruk terhadap salesman dan perusahaan karena akan saling salah menyalahkan dan berpotensi kehilangan pelanggan tentu berpengaruh pada penghasilan salesman tersebut.Dapat dipastikan jika salesman tidak berkomunikasi dengan karyawan lain ,jenis ini tidak profesional.
Salesman yang profesional dan bertanggung jawab pasti dan sangat dipastikan akan mendapatkan penghormatan dari pelanggan dari perusahaan.
Tips bekerja sebagai profesional.
- Sistematis dan patuhi sesuai peraturan yang ditetapkan oleh perusahaan.
- Kembangkan sikap komunikasi yang aktif , integritas.loyalitas,antusias dan tanggung jawab terhadap internal dan external organisasi tanpa mengabaikan keluarga besar organisasi.
- Tidak memainkan politik kantor.
- Berorientasi pada proses untuk mendapat kan hasil yang target.
Saran
Kembangkan tehnik komunikasi terus menerus tanpa henti.Terutama komunikasi dengan pelanggan dan karyawan lain sebagai keluarga besar.
TERIMA KASIH